Sudah lama penat dengan kesibukan yang luar biasa, penuh dengan pekerjaan yang memeras tenaga dan fikiran, teman-teman di lapangan tentu juga merasakan hal yang sama, setiap hari harus berjumpa dengan permasalahan yang harus segera diselesaikan, tapi apapun itu sudah menjadi resiko saat pertama berikrar menjadi abdi negara yang harus melayani masyarakat, bangsa dan negara. Sungguh luar biasa hehe...
Akhirnya..bapak Kasat I Gegana berkenan mengadakan liburan bersama dengan keluarga besar Gegana, anak istri wajib ikut bahkan kakek, nenek, paman, bibi dan keponakan juga bisa diajak hahaha...(tapi bayar sendiri loh) ini merupakan kabar gembira dan disambut antusias dari anggota dan keluarga, prediksi yang ikut sekitar 200an namun berkali lipat yang daftar..sampai kemarin saja sudah 421 orang yang sudah terdata dan kemungkinan akan bertambah.
Yang pasti dijadwalkan bergiliran agar tidak semua personel keluar Kesatuan.
Yap..mau kemana sih liburan kali ini..
Pulau Tidung ganz...pada tahu kagak.?
Pulau ini merupakan salah satu pulau di Kabupaten Kepulauan Seribu, pinggiran Jakarta, apa saja yang bisa dimanfaatkan buat wisata.? tentu pertama adalah pesona alamnya yak begitu indah..pasir putih yang menggoda untuk ditelusuri serta warna lautnya yang jernih..disana terdapat jembatan melengkung yang disebut jembatan cinta oleh masyarakat, kalau mau nyelam juga bisa atau sekedar snorkling..Banana boat.? ada juga kok..
Oh ya, perjalanan dari Marina Ancol atau Muara Angke ke Pulau Tidung sekitar 2-3 jam, kalau dari pelabuhan Rawasaban Tangerang bisa 1 jam saja..
Dari pada penasaran akan diperlihatkan sedikit penampakan pulau tidung (diambil dari berbagai sumber)
Gimana ganz..okey kan.? Silahkan yang belom daftar bisa menghubungi Polsek setempat hehe...langsung saja ke bagian SDM atau OPS masing-masing karena hari ini hari terakhir pendataan..dan yang jelas Gratissss..tisssssss, dapat makan minum, dianterin dan bisa-bisa dapat door prize loh,,door prizenya kesengat landak laut kalau tak hati2 saat nyelam hehe..
Dan terakhir jangan lupa bawa sun block yak..kalau bule boleh lah gak bawa..
No comments:
Post a Comment